Sejumlah Sapi Terjangkit PMK di Lumajang, Kini sudah Mulai Sembuh
LUMAJANG, monitorjatim.com - Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) mengungkapkan, bahwa sejumlah hewan ternak sapi yang terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) sudah mulai sembuh.
"Kami harap, jika sapinya mulai sembuh, para peternak jangan memberikan makan yang banyak dulu, maupun dikasih jamu dari empon-empon,"ungkap dia saat meninjau sejumlah kandang ternak sapi perah milik warga Dusun Wonorejo Desa Kandangtepus Kecamatan Senduro, Rabu (1/6/2022).
Cak Thoriq juga mengungkapkan, dari hasil peninjauan tersebut, pihaknya menemukan banyak hewan sapi yang terjangkit PMK, namun untuk keadaan nyata di lapangan, telah banyak sekali sapi yang sudah sembuh dan sapi yang mati sangat sedikit sekali.
Dalam kesempatan itu, bupati mengimbau kepada para peternak supaya merawat sapi ternaknya dengan sungguh-sungguh.
"Sapinya yang masih sakit dirawat dan ditangani dengan benar yaitu diberikan obat, vitamin, makanan berkualitas, dan konsultasi ke dokter hewan," terangnya.
Sementara itu, Salah Satu Peternak Sapi Perah Desa Kandang Tepus, Kariasan mengatakan, bahwa setelah mengetahui sapi ternaknya terjangkit PMK, dirinya berusaha merawat sapi ternaknya yakni berkonsultasi dengan Dokter Hewan, memberikan obat dan memberikan jamu herbal untuk hewan ternak.
"Saya terus berusaha merawat sapi saya selama 14 hari dan ditangani oleh dokter semua, alhamdulillah banyak yang sembuh," katanya.
Dirinya berharap, wabah PMK mulai hilang, sehingga banyak hewan ternak yang sehat dan para peternaknya bisa mulai aktivitas berternak normal kembali. (Bud).
0 Response to " Sejumlah Sapi Terjangkit PMK di Lumajang, Kini sudah Mulai Sembuh"
Posting Komentar