Komisaris Utama PT. SOGI INDOMEDIA JAYA

Lumajang Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Jatim Junior Master 2016

Portal Berita Lumajang. 15 Juli 2016. Pengurus PBSI Provinsi Jawa Timur menggelar kejuaraan Jatim Junior Master 2016 bertempat di GOR Wira Bhakti Kabupaten Lumajang, sejak Kamis hingga Sabtu (14-16/07/2016). Ada 14 kabupaten/kota di wilayah timur Provinsi Jawa Timur bersaing di kejuaraan ini. Pembukaan Kejuaraan Jatim Junior Master 2016 ini dihadiri oleh Bupati Lumajang, Drs. As’at, M.Ag dan Ketua Pengprov. PBSI Jawa Timur, Wijanarko Adi Mulya.


“Jatim Junior Master ini merupakan program lanjutan dari program wajib kejuraan kabupaten/kota yang sudah dijalankan se-Jawa Timur. Pelaksanaannya dibagi menjadi dua wilayah, yaitu wilayah timur di Kabupaten Lumajang dan wilayah barat di Kabupaten Bangkalan” jelas Ketua Pengprov. PBSI Jawa Timur, Wijanarko Adi Mulya.

Ketua PBSI Lumajang, Bukasan juga mengatakan untuk event serupa yang telah diselenggarakan di Kabupaten Jember pada tahun 2015 lalu, atlit asal Lumajang telah mengukir prestasi sebagai juara I tunggal putri anak dan juara II ganda putri anak. Keberhasilan prestasi yang diraih tersebut terus berlanjut hingga tingkat provinsi yang mempertemukan juara wilayah barat dan timur Jawa Timur, yaitu event Grand Master Kejuaraan Provinsi Junior Master Jatim 2015 di Surabaya, Atlit Lumajang menjadi juara I dan II tunggal putri tingkat provinsi. Dengan prestasi yang diperoleh, Ketua PBSI Lumajang optimis siap untuk menjadi tuan rumah di event Djarum Foundation Jatim Junior Master 2016.

Bupati Lumajang, Drs. As’at, M.Ag dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada ketua PBSI Jatim yang telah memberi kesempatan kepada Lumajang untuk menjadi tuan rumah yang baik dalam ajang tersebut. “Mudah-mudahan dapat memberikan dampak positif bagi atlet Lumajang. Sehingga kedepan bisa lahir atlet yang berprestasi,” harapnya. Kehadiran Bupati As’at dalam pembukaan kejuaraan ini merupakan wujud perhatian dan dukungan Pemerintah Daerah terhadap atlit-atlit yang berprestasi asal Lumajang.

Diakhir sambutanya Bupati juga menyelipkan pantun dan mengajak seluruh peserta dan pendukungnya, untuk tidak melewatkan berburu kuliner dan berwisata di Lumajang, “Beli kentang memakai keranjang, selamat datang di Kabupaten Lumajang”. (tim*)

0 Response to "Lumajang Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Jatim Junior Master 2016"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel